Heri Andi Tanjung Terpilih Aklamasi Ketua Gapensi Palas

analisamedan.com - Heri Andi Tanjung SE, terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Gabungan Pelaksana Kontruksi Nasional Indonesia ( Gapensi) Kabupaten Padanglawas ( Palas).
Heri Andi terpilih dalam Musyawarah Cabang III,Badan Pengurus Cabang Gabungan Pelaksana Konstruksi Nasional Indonesia (BPC Gapensi), di Aula Hotel Syamsiah Sibuhuan.
Pj Bupati Palas,Ir Ardan Noor diwakili Asisten II Perekonomian, Marza Jenova,S.Sos,Senin(27/1/2025) mengatakan, pergantian pengurus merupakan regenerasi dan sekaligus momen evaluasi organisasi.
Dikatakan,keberadaan Gapensi diharap dapat membawa kemajuan signifikan bagi Kabupaten Padanglawas kedepan.
"Kita berharap Gapensi bisa bersinergi dalam membangun Padanglawas," sebut Marza Jennova.
Ketua BPD Gapensi Sumatera Utara, Sanggam SH Bakara mengatakan, keberadaan Gapensi ditengah masyarakat jelas sebagai mitra pemerintah.
Sebagai organisasi pengusaha kontruksi tertua yang lahir 1959, kontribusinya sebagai perpanjangan tangan pemerintah.
"Gapensi tidak mengemis, tapi membantu pemerintah. Tentu kami berharap hasil musyawarah ini, Gapensi bisa satu tekad, satu suara bagaimana membangun daerah ini," kata Sanggam.
Usai proses Muscab, langsung dilaksanaan pelantikan pengurus baru periode 2025-2030.
Heriandi Tanjung SE sebagai Ketua, Hamdan Juneidi Nasution sebagai Sekretaris dan Amris Mahadi Hasibuan sebagai Bendahara, dan dilengkapi pengurus lainnya.
Usai pelantikan, Heri Andi Tanjung mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung suksesnya Muscab dan pelantikan Gapensi ini.
Andi siap berkomitmen dan senantiasa berkolaborasi dengan Pemkab Padanglawas, untuk membangun Padanglawas maju.
" Kita siap membangun Padanglawas yang berkualitas," tambahnya.
Hadir di Muscab sekaligus Pelantikan Pengurus Gapensi periode 2025-2030 itu Wakil Bupati Terpilih, Achmad Fauzan Nasution, mantan Bupati Tapsel, Sahrul Pasaribu dan Forkopimda. (Ibnu).

Postur APBD Palas TA 2025 Banyak Pergeseran, Belanja Pegawai Tembus Rp482 Miliar

Tutup STQH Tingkat Kecamatan,Ini Pesan Plt Camat Barumun

Plt Camat Barumun Buka STQH Tingkat Kecamatan

Sambut Ramadhan, MAN 1 Palas Plus Keterampilan dan Riset Gelar Doa dan Zikir

Dua Pengedar Sabu di Palas Dicokok Polisi dari Lokasi Berbeda
