Owner Galeri Ulos Sianipar Motivasi Pelaku Usaha Kota Binjai

analisamedan.com - Sebagai wujud dalam memajukan UMKM dan IKM di Sumatra Utara secara khusus di Kota Binjai, maka Pemerintah Kota Binjai mengundang pemilik Galeri Ulos Sianipar, Robert MT Sianipar, S.E menjadi narasumber untuk memotivasi pelaku usaha dalam meningkatkan ekonomi masyarakat di Binjai.
Kehadiran Robert MT Sianipar sesuai dengan permintaan Walikota Binjai, Drs Amir Hamzah sekaligus dalam pelaksanaan Musrenbang Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kota Binjai Tahun 2024 yang dilaksanakan di Pendopo Umar Baki, Rabu 8 Maret 2023.
Dihadapan ratusan peserta Musrenbang, Robert menyampaikan, keberadaan UMKM tidak dapat dihapuskan ataupun dihindarkan dari masyarakat bangsa saat ini. Karena keberadaannya sangat bermanfaat dalam hal pendistribusian pendapatan masyarakat.
UMKM diakuinya juga mampu menciptakan kreatifitas yang sejalan dengan usaha untuk mempertahankan dan mengembangkan unsur-unsur tradisi dan kebudayaan masyarakat setempat.

Bersama IPEMI Kota Binjai, JNE Menggelar Kegiatan Bertajuk JNE Connecting Happiness for Economic

Ketua KOMUNIKATIF Serahkan Sertifikat NIB Untuk Anggota

Aplikasi QRIS BRI Merchant Pelaku Usaha Di Kabupaten Palas Sangat Terbantu
