Kwarran Medan Tembung Gelar Musyawarah

analisamedan.com - Kwartir Ranting Gerakan Pramuka Medan Tembung menggelar Muswarah Ranting (Musran) Masa Bakti 2022-2025, di Aula Kantor Camat Medan Tembung, Minggu (16/2/2025).
Musyawarah Ranting atau Musran adalah proses yang menandakan berakhirnya masa bakti kepengurusan Gerakan Pramuka ditingkat Ranting.
Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Medan melalui Wakil Ketua Bidang Pembinaan Anggota Dewasa, Kak Ade Nasution menyampaikan apresiasi bahwa sejak kepemimpinan Kak Topan OP. Ginting, Kesadaran Kwarran melaksanakan Musran semakin tinggi.
Kak Ade Nasution juga menyampaikan amanat Sekretaris Kwarcab Medan Kak Disti Nuaridho agar mekanisme Musran dijalankan sesuai ketentuan yang berlaku.
Pada Musran Medan Tembung kali ini, Kak Rinaldi Zuhri Siregar, S.Sos kembali terpilih sebagai ketua untuk masa bakti 2025-2028.
Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Medan pada kesempatan ini menugaskan Kak Almas selaku Sesbid. Organisasi dan Hukum (Orgakum) serta Kak Sudarma Emdy Andalan Orgakum melakukan pendampingan.

Bobby Rekomendasikan Topan Ginting sebagai Ketua Pramuka Sumut

Sekretaris Kwarcab Kota Medan : Siapkan Pembina Pramuka yang Handal untuk Dukung Program Pemerintah

Kapolsek Hadiri Pembukaan Perkemahan Tahu Baru ke V Kwarcab Pramuka Palas

BMIWI Sumut Gelar Seminar

Topan Ginting Kembalikan Pramuka Berkantor di Taman Cadika
