Sejumah Elemen Desak Walikota Tanjungbalai Copot Dirut RSUD Tengku Mansyur
analisamedan.com -| Tanjungbalai: Sejumlah elemen masyarakat mendesak Walikota Tanjungbalai untuk segera mencopot dr. Mestika Mayang Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Tengku Mansyur yang dinilai gagal memberikan pelayanan kesehatan secara optimal kepada masyarakat Kota Kerang.
Minggu lalu, seorang balita berusia 5 bulan meninggal dunia akibat kelalaian pihak RSUD dr. Tengku Mansur. Hal itupun sempat viral disejumlah media sosial.
Dalam video yang diunggah oleh ibu bayi, terlihat beberapa peralatan medis masih terpasang pada tubuh sang bayi, namun hingga bayi itu wafat, peralatan tersebut tak juga dilepas oleh perawat Rumah Sakit. Belum lagi masalah Ambulance, ibu bayi sempat berteriak bahwa dirinya dibiarkan membawa mayat bayinya tanpa Ambulance dan akhirnya harus naik betor menuju rumah duka.
Terkait hal itu pula, Dirut RSUD Tengku Mansyur sempat berkilah, jika keluarga pasien yang kurang bekerjasama dengan pihak Rumah Sakit.
Menanggapi permasalahan tersebut, tokoh muda Tanjungbalai Saufi Satria Simangunsong yang merupakan Kader PMII kepada wartawan, Jumat (23/02/23) meminta agar Wali Kota Tanjungbalai lebih serius melakukan evaluasi terhadap Kepala Dinas Kesehatan, Dirut RSUD dan seluruh unit pelayanan kesehatan yang ada di Kota Tanjungbalai.